Rabu, 20 April 2016

PILKOSIS (PEMILIHAN KETUA & WAKIL KETUA OSIS) SMKN 1 Plered Masa Bakti Tahun 2016/2017

PILKOSIS (PEMILIHAN KETUA & WAKIL KETUA OSIS)
Masa Bakti Tahun 2016/2017




     Pemilihan Ketua dan Wakil ketua OSIS masa bakti tahun 2016/2017 telah dilaksanakan pada hari Selasa (19/04) secara Demokrasi . Seluruh siswa dan staf pengajar SMKN 1 PLERED memberikan hak suaranya pada pemilihan tersebut . Walau tidak sedikit dari mereka yang menyia-nyiakan hak pilihnya pada pencoblosan/pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS baru (GOLPUT) . 
   
Hasil Pilkosois
Pemungutan suara sendiri dilakukan disetiap ruang kelas,dan langsung 
perhitungan suara yang masuk . Yang disaksikan oleh perwakilan setiap kelas,Pengurus OSIS lama dan Pengurus OSIS baru.
Pada perhitungan akhir yang dilakukan,terpilihlah pasangan no urut 1 menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS masa bakti 2016/2017,yaitu M. Ahmad Yani & Bais Mahendra .
Dengan terpilihnya saudara M. Ahmad Yani & Bais Mahendra,berarti semua siswa/i dan para staf pengajar telah mempercayakan semua tentang kepengurusan OSIS yang menjadi tanggung jawabnya kepada mereka berdua .
     Selain pemilihan/pemungutan suara dan penghitungan hasil akhir dari PILKOSIS,Ketua dan Wakil Ketua baru juga memberikan sambutannya . Ucapan terima kasih juga terucap dari mereka berdua kepada yang sudah memilih dan mempercayai mereka menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS masa bakti tahun 2016/2017
Saudara Agung Hariri & Saudari Erni selaku Ketua & Wakil Ketua OSIS masa bakti tahun 2015/2016 juga memberikan sambutan dan ucapan selamat atas kemenangan M. Ahmad Yani & Bais Mahendra yang akan menggantikan mereka dan tentunya akan mendapat tanggung jawabyang sangat besar setelah ini .



     Selamat atas kemenangan kandidat no urut 1 menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS masa bakti 2016/2017 . Berikan yang terbaik,buktikan yang terbaik,dan yang pasti bekerja sama-lah dengan baik .

0 komentar:

Posting Komentar